Pohuwato

Kampus UNIPO Siapkan 168 Peserta KKNT untuk Pengabdian di Taluditi

×

Kampus UNIPO Siapkan 168 Peserta KKNT untuk Pengabdian di Taluditi

Sebarkan artikel ini
Camat Taluditi, Isa Ali, dan Kepala LPM Unipo, Edy Sijaya.

HARIANDATA.COM – Universitas Pohuwato (UNIPO) melakukan koordinasi serta pengecekan kesiapan Pemerintah Kecamatan (Pemkec) Taluditi terkait penyambutan peserta Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Tahun 2025.

Para peserta KKNT ini akan melaksanakan pengabdian masyarakat selama satu bulan di tujuh desa yang berada di wilayah Kecamatan Taluditi.

Kegiatan tersebut disampaikan oleh Kepala Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) UNIPO, Edy Sijaya, saat melakukan kunjungan ke kantor Kecamatan Taluditi pada Selasa, 14 Januari 2025.

“Alhamdulillah, respon Pak Camat sangat baik. Beliau menyambut positif kegiatan yang akan dilaksanakan di wilayahnya dan akan berkoordinasi dengan para kepala desa,” ujar Edy Sijaya.

Rencananya, pelaksanaan KKNT ini akan dimulai pada 20 Januari 2025 dan peserta akan dilepas oleh Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, di Kampus UNIPO.

“Insha Allah, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, akan melepas peserta KKNT ini di kampus UNIPO,” tambah Edy.

Sementara itu, Camat Taluditi, Isa Ali, mengungkapkan apresiasi dan terima kasih atas hadirnya peserta KKNT dari Universitas Pohuwato.

Menurutnya, kehadiran mahasiswa ini sangat membantu pemerintah desa, terutama di awal tahun yang penuh tantangan.

“Beberapa fakultas, seperti Fakultas Ilmu Komunikasi dan Fakultas Hukum, akan turun ke desa-desa, dan kami merasa sangat terbantu,” kata Camat Isa Ali.

Dia juga menyebutkan tantangan besar yang dihadapi pemerintah desa, terutama dalam pengembangan dan pengelolaan dana desa, serta keterbatasan sumber daya manusia (SDM) di tingkat desa.

“SDM di desa masih minim, jadi dengan kehadiran peserta KKNT dari UNIPO ini, kami harap dapat membantu mengatasi masalah tersebut,” tuturnya.

Camat Taluditi berharap, para peserta KKNT dapat menjalankan pengabdiannya dengan sebaik-baiknya, sehingga nantinya dapat meraih hasil yang memuaskan dalam ujian.

“Mereka mencari ilmu, dan jika mereka bekerja dengan maksimal, tentu ujian yang mereka hadapi akan berjalan dengan mudah,” harapnya.

Isa Ali juga mengungkapkan harapannya agar kegiatan ini tidak hanya berhenti pada tahun ini saja, melainkan terus berlanjut ke depannya.

Sebagai informasi, Universitas Pohuwato pada tahun ini akan menurunkan sebanyak 168 peserta KKNT yang terdiri dari berbagai program.

Diantaranya KKNT Profesi yang akan ditempatkan di OPD, KKNT Reguler yang akan turun ke desa-desa, serta KKNT Magang yang akan ditempatkan di perusahaan-perusahaan baik di dalam maupun luar daerah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *